KEGIATAN IMUNISASI RUTIN LENGKAP DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS TAMANAN

[Rabu, 2 Oktober 2024] - Kegiatan Imunisasi Rutin Lengkap dilaksanakan di seluruh wilayah kerja UPTD Puskesmas Tamanan. Imunisasi adalah upaya pencegahan penyakit menular dengan memberikan "vaksin" sehingga terjadi imunitas (kekebalan) terhadap penyakit tersebut. Imunisasi penting karena untuk mencegah risiko tertular dan terserang penyakit infeksi menular yang berbahaya yang dapat mengakibatkan kecacatanpermanen dan bahkan kematian.

                   

Imunisasi Rutin Lengkap mencakup yang pertama Imunisasi Dasar yaitu imunisasi yang diberikan untuk mendapatkan kekebalan awal secara aktif meliputi imunisasi BCG, Polio, DPT-HB-Hib, MR, IPV,PCV, dan rotavirus. Yang kedua Imunisasi Lanjutan adalah imunisasi  ulangan untuk mempertahankan tingkat kekebalan atau memperpanjang masa perlindungan (booster) yang diberikan kepada anak umur 12 bln,18 bln-24 bln dan anak usia sekolah dasar (SD). ( Sumber : Buku Saku Mengenal Imunisasi Rutin Lengkap, FKM UNDIP PRESS)

Share Berita Ini